ALHAMDULILLAH...DESA BENDUNG JUARA 1 (SATU) LOMBA EVALUASI DESA SIAGA SE-KABUPATEN GUNUNGKIDUL

22 November 2017 15:16:54 WIB

SID 2017– Ribuan pegawai yang terdiri dari unsur para Dokter, Apoteker, dan Bidan menghadiri Resepsi Puncak Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-53, Selasa (21/11/2017) di GOR Serbaguna Siyono,  Playen.

Ketua Panitia HKN Ke 53, Santoso Aji Direktur RS Pelita Husada mengatakan melalui tema “Sehat Keluargaku, Sehat Indonesiaku” ini, berbagai kegiatan telah terselenggara, diantaranya deklarasi oleh Germas, olahraga, kesenian dan juga fashion show. 

“Hari ini merupakan puncak acaranya, dan ini ada fashion show juga, pesertanya sendiri dari para dokter, apoteker, dan bidan,” ucapnya.

Menurut dia, ada sekitar 1.000 orang yang hadir pada kegiatan tersebut, diantaranya adalah para pelaku kesehatan dari pemerintah maupun swasta yang ada di Gunungkidul.

Dalan kegiatan resepsi HKN tersebut salah satunya pemberian penghargaan kepada pemenang LOMBA EVALUASI DESA SIAGA yaitu ' DESA BENDUNG SEBAGAI JUARA 1 (satu) sekabupaten Gunungkidul

pengharhaan evaluasi Desa Siaga Tersebut lansung diserah terimakan oleh Kepala Desa Bendung "DIDIK RUBIYANTO"

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan,  momentum ini bisa membangkitkan kembali pesan kesehatan, bahwa sehat itu harus dijaga.

“Sehingga nantinya akan terbangun kemandirian masyarakat yang sadar akan kesehatan untuk mencapai pada Indonesia kuat,” tutur Dewi.

Selain itu ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk terus melakukan aktifitas fisik selama 30 menit setiap hari, dan juga cek kesehatan secara berkala.“Cek kesehatan secara berkala di Gunungkidul memang sudah mulai diikuti oleh masyarakat, namun masih belum optimal, oleh karena itu kita mengajak semua elemen masyarakat untuk terus memperhatikan kesehatan pribadi,” pungkas Dewi. SID 2017

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung