Persiapan Lomba Permainan Tradisional Gobak Sodor

Administrator 10 November 2025 21:57:10 WIB

Bendung (SIDA), Kalurahan Budaya Bendung pada bulan desember nanti akan mengikuti lomba permainan tradisional gobak sodor yang diselenggarakan oleh Kundha Kabudayan Daerah Istimewa Yogyakarta.

Meski masih hampir satu bulan lagi pertandingan yang akan dilaksanaan di Gor Amongrogo, Semaki, Umbulharjo, Yogyakarta, tetapi para pemain lomba gobak sodor Kalurahan Budaya Bendung berlatih dengan semangat. Dengan target memberikan penampilan yang terbaik bagi Kalurahan Budaya Bendung nanti.

Gobak Sodor adalah salah satu permainan tradisional yang masih dilestarikan di Kalurahan Budaya Bendung. Selain itu juga ada permainan tradisional egrang, sunda manda, dam-daman dan masih banyak lagi.

Dengan masih melestarikan permainan tradisional ini diharapkan generasi muda di Kalurahan Budaya Bendung dapat mengenal dan tidak meninggalkan budaya melalui permainan tradisional.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung