BENCANA RUMAH ROBOH AKIBAT HUJAN DERAS DISERTAI ANGIN KENCANG

Administrator 17 Februari 2023 21:27:25 WIB

Bendung (SID) Jumat 17 Februari sekitar jam 16.40 terjadi bencana alam rumah roboh akibat hujan deras yang disertai angin kencang menerpa 2 Rumah warga masyarakat padukuhan Garotan Kalurahan Bendung Kapanewon Semin

Menurut laporan yang sudah dibuat oleh Pemerintah Kalurahan Bendung kepada Bupati Gunungkidul, Data bencana alam rumah roboh yaitu.

1.SUYATI RT O01 RW 007 Garotan Bendung Semin

2.SUWITO RT 001 RW 007 Garotan Bendung Semin

Lurah Bendung ( Bapak Didik Rubiyanto ) beserta dengan Pamong Kalurahan Bendung langsung melihat kondisi warga masyarakat berikut dengan logistik darurat yang diperlukan bagi Bencana Rumah Roboh akibat Hujan Deras disertai Angin.

Kami Pemerintah Kalurahan Bendung turut prihatin dengan terjadinya bencana alam yang timbul karena hujan deras disertai angin..secara demografis Kalurahan Bendung terletak di zona yang rawan bencana angin dan beberapa bulan lalu awal tahun 2023 ada bencana banjir, Kami sudah berupa membuat laporan bencana alam rumah roboh ke Bupati Gunungkidul Cq BPBD Kab Gunungkidul dan Dinas Sosial Kab Gunungkidul , dan diharapkan akan ada tindak lanjut nyata dari Pemerintah Kabupaten Gunungkidul.

Dari Informasi yang kami dapat bencana alam rumah roboh akibat hujan angin berupa kerugian materi.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung