Dialog Bersama Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul

Administrator 07 Juli 2022 08:32:19 WIB

Bendung (SIDA), Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul Ibu Endah Subekti Kuntaringsih melakukan dialog dengan warga masyarakat Kepanewon Semin di Balai Kalurahan Bendung Pendopo Sasana Nawa Kridho. Yang dihadiri juga Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (DPUPRKP) Kabupaten Gunungkidul Bapak Drs. Irawan Jatmiko.M,Si , Ketua Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Gunungkidul Bapak Bambang Riyanto, Panewu Anom Bapak Kawit Raharjanto, Lurah se Kapanewon Semin, Lembaga Kalurahan Bendung dan Tokoh Masyarakat Kalurahan Bendung.

Dalam acara ini Ibu Endah Subekti memberikan kesempatan kepada Lurah-lurah se Kapanewon Semin untuk mengajukan aspirasinya kepada DPRD. Beliau juga menjelaskan jika Pembangunan di Kabupaten Gunungkidul diawali dengan perencanaan di Kalurahan-kalurahan dengan adanya Musrenbangkal.

Beliau menyatakan : “Jika pembangunan di Kabupaten Gunungkidul wilayah sektor utara juga harus ditingkatkan, agar pembangunan di Kabupaten Gunungkidul bisa merata. Karena menjadi akses jalan wisata dari wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur dan wilayah lainnya menuju Kawasan Pantai Selatan. Dan diharapkan juga tidak hanya lewat, tapi bisa “ mampir” untuk istirahat, makan dan membeli oleh-oleh untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.”

“APBD Kabupaten Gunungkidul untuk pembangunan Infrastruktur tahun 2022 untuk wilayah Kapanewon Semin menjapai 13 Milyard. Dan Kalurahan Bendung mendapatakan 326 Juta untuk rehap jalan Kabupaten ruas jalan Widoro-Garotan.”, ungkap Bapak Drs. Irawan Jatmiko.M,Si.

Beliau juga menjelaskan jika panjang jalan Kabupaten Gunungkidul adalah 1.157,16 Km di bagi dalam 348 ruas. Dengan kondisi baik sebanyak 41.7% yaitu sepanjang 485 km , kondisi sedang 24.7 286 dan kondisi rusak 225 Km atau 19%.”

Komentar atas Dialog Bersama Ketua DPRD Kabupaten Gunungkidul

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung