Pembukaan TMMD Sengkuyung 113-Tahap I Ta.2022

Administrator 12 Mei 2022 14:26:41 WIB

Bendung (SIDA), Pembukaan TMMD ke-113 Sengkuyung Tahap I Tahun Anggaran 2022 Kodim 0730 dengan tema TMMD DedikasiTerbaik Membangun NKRI dilaksanakan pada Hari Rabu tanggal 11 Mei 2022.

Dengan lokasi pembangunan berupa corblok di jalan Padukuhan Widorolor-Garotan sekaligus Jalan Usaha Tani sepanjang 1000 Meter, dengan alokasi dana sebanyak 225.000.000,00 yang tercantum di APBKal Kalurahan Bendung dan sebanyak 75.000.000,00 dari Dana yang masuk ke Rekening LPMKal Kalurah Bendung. Sebelumnya kerja bakti pengerjaan dimulai pada tanggal 5 Mei 2022.

 

Acara pembukaan TMMD ke 113 diadiri  oleh Wakil Bupati Gunungkidul (Bapak Heri Susanto) , Letkov KAV Anton Wahyudi Komandan Kodim 0730 Gunungkidul, Penewu Semin, Forkompimkap Semin, Lurah se-Kapanewon Semin, Lembaga Kalurahan dan Tamum undangan.

Dalam sambutannya, Bapak Heri Susanto menyatakan : “Cermin Kekuatan Internal mewujudkan kesejahteraan , kepada masyarakat Kalurahan Bendung semangat peran aktif mendukung kesuksesan program TMMD ke -113 supaya berjalan lancar. Karena pandemi covid-19 belum berakhir agar selalu menerapkan protocol kesehatan dan tidak mengurangi semangat kebersamaan yang terjalin erat antara TNI dan masyarakat.”

 

Acara pembukaan dilaksankan di Pendapa Sasana Nawakridha Balai Kalurahan Bendung dengan menabuh kentongan 3x oleh Bapak Wakil Bupati Gunungkidul, dan dilanjutkan dengan peletakan batu pertama di jalan usaha tani Widorolor-Garotan.

Dalam sesi ramah tamah, Bapak Heri Susanto juga memuji masakan ibu-ibu PKK Kalurahan Bendung berupa sayur Lombok yang sangat lezat.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung