DETEKSI KESEHATAN BAGI MASYARAKAT

Eka Puji Suryanti, S.Akun 02 September 2020 10:19:27 WIB

Bendung (SID) Senin 31 Agustus 2020, Pemerintah Kalurahan Mengadakan kegiatan pengecekan kesehatan bagi masyarakat Kalurahan Bendung. Deteksi Kesehatan bagi masyarakat memang selalu diadakan minimal 1 tahun 2 kali kepada masyarakat. Adapun Deteksi Kesehatan meliputi deteksi Kolestrol, Asam Urat dan Gula Darah, didampingi tenaga medis oleh Bidan Kalurahan (Bu Anita dari Pukesmas Semin 1). Deteksi kesehatan tetap menjalankan protokol kesehatan selama pandemi covid 19. Adapun tujuan dari deteksi kesehatan adalah untuk mengetahui kondisi kesehatan dan masyarakat tetap menjaga imunitas selama pandemi covid-19

Lurah Desa (Didik Rubiyanto) Menyampaikan bahwa, Deteksi Kesehatan ini diberikan kepada masyarakat secara gratis tanpa dipungut biaya apapun, Program ini menjadi agenda setiap tahunnya yang bisa didanai dari Dana Desa. Tidak hanya stick deteksi kolestrol Kalurahan Bendung melalui Program Desa Siaga yang sekarang disebut sebagai Rumah Desa Sehat, juga ada tabung oksigen 1cm 2 unit yang setiap saat masyarakat membutuhkan bisa meminjam ke Balai Kalurahan Bendung Kapanewon Semin.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung