PELATIHAN SISKEUDES DI KECAMATAN SEMIN

Eka Puji Suryanti, S.Akun 29 Mei 2017 11:57:15 WIB

Bendung (SID) - Pelatihan siskeudes sudah dilangsungkan kemarin ( 24 Mei 2017 ) bertempat di Kecamatan Semin, Untuk peserta terdiri dari perwakilan 10 Desa se-kecamatan semin yang terdiri Sekretaris Desa , Bendahara Desa dan Operator siskeudes . Siskeudes adalah Sistem Keuangan Desa, Sistem keuangan yang berbasis komputerisasi , diharapkan untuk penyusunan dan pelaporan keuangan desa dengan menggunakan Siskeudes tidak lagi membuat laporan keuangan dengan manual.

 

Peserta pelatihan siskeudes masing- masing desa begitu sangat antusias, terbukti sampai dengan waktu selesai masih pertanyaan dari para peserta, diharapkan nanti masih ada pelatihan lagi terkait Siskeudes, karena mengingat kedepannya tahun 2018 secara keseluruhan masing- masing desa harus menggunakan siskeudes untuk pelaporan keuangan desa.

Desa Bulurejo merupakan satu – satunya desa yang dalam pelaporan keuangannya sudah menggunakan applikasi Siskeudes, Mengingat Desa Bendung masih tertinggal dari Desa Bulurejo, Operator Siskeudes menjalin kerjasama dengan Bendahara Desa dan Sekretaris Desa untuk segera tanggap dalam masalah ini, karena nantinya Siskeudes ini akan menjadi bahan materi Lomba Desa Tahun 2018. Tidak menutup kemungkinan nantinya akan menjalin kerjasama antar desa dalam hal penyempurnaan penyusunan laporan keuangan desa dengan siskeudes.

(EPS )

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung