Bendung Raya Cup (BRC) Tahun 2016 telah dimulai
Administrator 22 Agustus 2016 14:24:55 WIB
Bendung (SID) - Agenda rutin Karangtaruna Desa Bendung dalam memperingati Hari Kemerdekaan RI turnamen Bendung Raya Cup (BRC) telah di mulai pada tanggal 19 Agustus 2016, dibuka dengan pertandingan persahabatan antara Perangka Desa Bendung VS Brotoseno, yang dimenangkan oleh kesebelasan Brotoseno dengan scor 5-1. Dalam pertandingan tersebut diwarnai dengan gelak tawa para penonton menyaksikan aksi dari Bapak-bapak Perangkat Desa dan Brotoseno dalam memperebutkan si kulit bundar.
Baru pada tanggal 20 Agustus 2017 pertandingan BRC antar padukuhan dimulai dengan laga perdana antara Tim kesebelasan Gobeh VS Banyukendil. Laga yang berlangsung selama 60 menit cukup menegangkan dengan banyak peluang yang diciptakan dari dua kesebelasan. Pada Babak pertama Tim Banyukendil yang mengatasnamakan Persibaken berhasil membobol pertahanan dari penjaga gawang Satria Muda (Gobeh). Dalam upaya balas dendam Satri Muda mendapat satu peluang dengan tendangan pinalti tetapi belum membuahkan hasil hingga waktu turun minum. Baru pada babak ke dua Tim Satri Muda dari Padukuhan Gobeh dapat mengejar ketinggalan hingga 2 kali gol. Scor akhir 2-1 dimenangkan Tim Satri Muda.
Tanggal 21 Agustus 2016, pertandingan kedua adalah kesebelasan Padukuhan Garotan menghadapi kesebelasan Padukuhan Pencil yang dimenangkan oleh kesebelasan Padukuhan Pencil dengan scor 0-2.
Dan nanti sore jam 16.00 WIB akan berlangsung pertandingan Tim kesebelasan Padukuhan Bendung menghadapi Tim Kesebelasan Padukuhan Dawe. (NN)
Komentar atas Bendung Raya Cup (BRC) Tahun 2016 telah dimulai
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PANEN JAGUNG VARIETAS MACHO DI PADUKUHAN DRINGO KALURAHAN BENDUNG
- PELANTIKAN KELOMPOK PEMILIHAN SUARA (KPPS) KALURAHAN BENDUNG
- DEKLARASI STBM SEBAGAI WUJUD KONSISTENDI PEMERINTAH TERHADAP KESEHATAN MASYARAKAT
- KUNJUNGAN PRAKTIKUM ILMU USAHA TANI UNIVERSITAS NEGERI SEBELAS MARET SURAKARTA
- ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA KALURAHAN BENDUNG TAHUN 2024
- LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN REALISASI APBKAL 2023
- Pelaksanaan Kemah Budaya Mahasiswa di Kalurahan Bendung